Pj. Sekda Pimpin Rapat Pemanfaatan Kawasan Hutan Kota Sebagai Lokasi Sport Center.

Palu – Gubernur Sulawesi Tengah diwakili Pj. Sekretaris Daerah Prov. Sulteng Dr. Rudi Dewanto SE., MM memimpin Rapat Pemanfaatan Kawasan Hutan Kota sebagai Lokasi Sport Center. Bertempat, diruang kerja Pj. Sekda Kantor Gubernur. Kamis, (5/1/2023)

Dalam pengantarnya, Pj. Sekda Rudi Dewanto mengatakan, setelah dicabutnya PPKM oleh pemerintah pusat, membuat aktivitas-aktivitas masyarakat kembali pulih. Olehnya, dibutuhkan lokasi, sektor dan daerah-daerah yang membuat masyarakat beraktivitas secara bebas.

Selanjutnya, Pj. Sekda Rudi Dewanto menyampaikan bahwa maksud dilaksanakanya pertemuan tersebut adalah terkait pemanfaatan dan pengoptimalan kawasan Hutan Kota.

Sementara, Kadis Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulteng Dr. Irfan Ariyanto, M.Si menyampaikan bahwa sesuai keinginan Gubenur Sulawesi Tengah untuk menciptakan sebuah kawasan Sport Center yang ada di Sulteng, maka lokasi yang dipilih untuk kawasan Sport Center adalah Hutan Kota.

Irfan Ariyanto juga menerangkan bahwa rencana ini sudah berlanjut dari tahun 2019, sehingga di bangunlah gedung olahraga yang salah satunya adalah gedung Gelora Bumi Kaktus (GBK).

Ia juga menjelaskan bahwa pada saat itu ada beberapa kendala terkait dengan lokasi tersebut yang digunakan sebagai ruang terbuka hijau.

Kawasan Hutan Kota memiliki luas kurang lebih 100 Hektar, termasuk dengan lapangan golf dan gedung KNPI dan juga nantinya akan di tambah dengan lokasi STQ dengan luas 34 Hektar karena di lokasi tersebut sudah di bangun sarana-sarana olahraga oleh Pemerintah Provinsi seperti ; kolam renang, sirkuit panggona dan dinding panjat tebing.

Terakhir, Pj. Sekda Rudi Dewanto menyimpulkan hasil pertemuan tersebut yaitu :

  • Dasar penataan ruang di kawasan Hutan Kota, peraturan Pemerintah Provinsi dan Kota Palu bersinergi.
  • Terkait dengan rencana penataan ruang di Hutan Kota, merujuk pada Peraturan Pemerintah Nomor 19 dan Permen ATR/BPN Nomor 19 Tahun 2021, Dinas Pemuda dan Olahraga untuk mengajukan persyaratan-persyaratan untuk hal tersebut, termasuk menyiapkan studi kelayakan.
  • Meminta bantuan OPD Teknis demi kelengkapan dalam rangka penetapan zona di Hutan Kota.
  • Terkait dengan wewenang dalam menentukan lokasi, mengingat lokasi diatas 5 hektar makan yang memiliki kewenangan adalah pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.
  • Data pendukung peraturan lokasi penataan ruang atau perwali yang sesuai dengan evaluasi pusat paling lambat 23 Januari 2023 harus selesai.

Turut hadir : Kadis Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulteng, Kadis Tata Ruang Kota Palu, Dinas Perkimtan Provinsi dan Inspektorat Daerah Provinsi.

Sumber : Humas Pemprov. Sulteng.

Imran Aiman Resmi Menjadi Anggota DPRD Kab.Parigi Moutong

Ketua DPRD Kabupaten Parigi Moutong Sayutin Budianto,S.Sos resmi melantik Imran Aiman,Spd sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Parigi Moutong masa bakti 2019-2024, bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Parigi Moutong, pada Selasa (3/1).

Pelantikan ini berdasarkan SK Gubernur Sulawesi Tengah nomor 171/469/Ro.PemOtda-G.ST/2022.

Selain itu, pelantikan tersebut dihadiri Gubernur Sulawesi Tengah yang diwakili Pj Sekda Dr.H.Rudi Dewanto,SE,MM.

Melalui Pj Sekda, Gubernur H.Rusdy Mastura menyampaikan Pergantian Antar Waktu adalah proses politik yang harus dilakukan sebagai upaya memenuhi kelengkapan anggota legislatif.

Untuk itu, Beliau mengucapkan selamat kepada Imran Aimang,S.Pd atas dilantiknya sebagai anggota DPRD Kabupaten Parigi Moutong.

“Semoga saudara dapat melaksanakan amanah dengan sebaik-baiknya, terutama dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat yang dibawa dari daerah pemilihan,”harapnya.

Terakhir, Ia mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada saudara Sugeng Salilama yang telah memberikan kontribusi dan pengabdiannya sebagai anggota DPRD Kabupaten Parigi Moutong selama ini.

Turut hadir Wabup Parigi Moutong, Unsur Forkopimda Parigi Moutong, Para Kepala OPD Parigi Moutong dan Pimpinan Parpol.

Biro Adm Pimpinan

Bunda PAUD Provinsi Buka Sosialisasi Bahaya Mamin Mengandung MSG dan NAPZA

Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Tengah yang juga Bunda PAUD, Dr. Hj. Vera Rompas Mastura S.Sos, M.Si secara resmi membuka sosialisasi makanan dan minuman mengandung MSG, narkotika, psikotropika, serta zat adiktif lainnya bertempat di rumah jabatan Gubernur Sulawesi Tengah jalan Muhammad Yamin, Kamis 5 Januari 2023.

Sosialisasi makanan dan minuman yang difasilitasi Gubernur Sulawesi Tengah melalui Dinas Pendidikan dan kebudayaan kerjasama Bunda PAUD untuk melakukan kegiatan secara melembaga dalam memberi penguatan kepada Bunda PAUD Kabupaten untuk menggerakkan semua komponen masyarakat dalam kegiatan yang bersifat lebih menyentuh seperti PAUD holistik integratif, penurunan angka stunting dan sebagainya.

Menurut Bunda PAUD, begitu banyak makanan dan minuman yang tidak sehat dikonsumsi oleh anak karena berbagai macam faktor seperti ketidaktahuan orang tua, keluarga sibuk, tingkat pendidikan dan lain-lain.

Satu hal yang tak kalah penting adalah pencegahan tindakan kekerasan, pelecehan seksual, perdagangan anak dan sebagainya.

“Anak adalah investasi masa depan, usia emas pondasi masa depan bangsa, untuk itu marilah kita siapkan mereka dengan berbagai langkah dan strategi,” ujar Bunda PAUD

Sementara itu panitia pelaksana dalam laporannya menyampaikan tujuan pelaksanaan kegiatan untuk memberikan pemahaman kepada orang tua, pendidik dan tenaga kependudukan PAUD terhadap dampak buruk yang diakibatkan makanan dan minuman yang mengandung MSG dan Napza, serta memberikan pengetahuan yang berarti bagi orang tua, pendidik dan tenaga kependidikan PAUD dalam mencegah penyalahgunaan MSG dan Napza.

Adapun manfaatnya terdapatnya acuan bagi para penyelenggara kegiatan dalam merencanakan serta mengawasi dan menindaklanjuti kegiatan sosialisasi dan dipahaminya dampak buruk makanan dan minuman yang mengandung MSG dan NAPZA sehingga tindakan pencegahan dapat dilakukan.

Sasaran dalam kegiatan sosialisasi bahaya dan makanan minuman yang mengandung MSG dan Napza adalah unsur Ormit, baik pendidik dan tenaga kependidikan PAUD. Jumlah sasaran sebanyak 65 orang.

Adapun materi yang disajikan ; 1. Bahaya makanan dan minuman, 2. Mengenal bahan tambahan pangan dan obat-obatan, 3. Pentingnya pengawasan dan sertifikasi mutu keamanan pangan dan 4. tumbuh kembang anak usia dini

Biro Administrasi Pimpinan.

Gubernur Sulawesi Tengah memberikan pengarahan kepada Koperasi Tambang Poboya

Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura menerima kunjungan silaturahmi dengan pengurus koperasi Vungga Ntovea Mandiri yang di ketua oleh Moh. Jafar, Sekretaris, Idiljan Djanggola, Bendahara, Ratni, Pengawas dan Pengurus di ruang kerja, pada, 04/01/23.

Bung Cudy sapaan akrab Gubernur Sulawesi Tengah pada kesempatan tersebut menyampaikan kepada seluruh pengurus, untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat di wilayah kegiatan investasi pertambangan, selaku Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah mengharapan pihak perusahaan PT. Citra Palu Mineral, agar dapat melindungi dan melibatkan masyarakat lingkar tambang untuk terlibat dalam kegiatan pertambangan melalui wadah koperasi, sehingga terjalin kerjasama yang baik antara masyarakat dan perusahaan, sebagai upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui wadah koperasi yang berada diwilayah lingkar tambang poboya.

Pada kesempatan tersebut Bung Cudy, juga memberikan respon positif dan apresiasi atas kehadiran pengurus koperasi dalam melaksanakan program pemberdayaan ekonomi masyarakat yang berada di wilayah lingkar tambang dan sekaligus memberikan rekomendasi untuk dapat bekerjasama dengan perusahaan tentu melalui koordinasi yang baik serta dapat berkolaborasi bersama pemangku kepentingan untuk mencapai tujuan dan kepentingan bersama.

Saat ini Provinsi Sulawesi Tengah mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah mencapai Rp. 1,71 T dari sebelumnya hanya 900 M. Ini Prestasi yang luar biasa untuk meningkatkan Pembiayaan Pembangunan Insfrastruktur Daerah, dan Pertumbuhan Pembangunan Sulawesi Tengah Sangat Tinggi mencapai 19,13 % , IPM Sulawesi Tengah Sangat baik 70,28, dan untuk Investasi Daerah Sulawesi Tengah mencapai 200 T, Nomor 2 terbesar di Indonesia, hal ini sebuah prestasi yang luar biasa karena tingginya kepercayaan insvestor kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.

Sementara itu Moh. Jafar selaku ketua koperasi vungga ntovea mandiri menyampaikan maksud tujuan pengurus koperasi adalah untuk meminta dukungan sekaligus arahan bapak gubernur untuk menjalankan koperasi masyarakat di wilayah pertambangan emas poboya, dan siap menjalankan amanah sesuai arahan dan petunjuk bapak gubernur, tentunya koperasi ini nanti akan menjalankan norma dan aturan sesuai asas koperasi yaitu kekeluargaan, dengan tujuan utamanya adalah memajukan serta meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat serta memajukan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat yang berada di wilayah lingkar tambang poboya.

Biro Administrasi Pimpinan

Gubernur Rapat Bersama Tim Auditor Mabes Polri, Berikut Pembahasannya

Pasca terjadinya tragedi di Stadion Kanjuruhan, Presiden Ir.H.Joko Widodo memerintahkan Polri dan Insan PU untuk memperbaiki stadion di Indonesia.

Menindaklanjuti hal tersebut, Gubernur H.Rusdy Mastura memimpin rapat bersama Tim Auditor Mabes Polri yang diketuai Kombespol M.Yudi.H guna membahas perbaikan stadion kebanggaan masyarakat Sulawesi Tengah, yakni Stadion Gawalise.

Adapun pokok pembahasan meliputi : Assesment Spesifikasi Objek Stadion, SOP huru hara serta Manajemen Resiko.

Turut hadir Dirpamobvit Polda Sulteng Suprayitno, Direktur PT.Persipal Ronny Tanusaputra, Plt Kadis Cikasda Dr.Andi Ruly Djanggola, Direktur Operasional PT.Persipal Jely Rompas,S.Sos,M.Adm.KP. Bertempat diruangan kerja gubernur, pada Rabu (4/1).

Kesempatan itu, Gubernur H.Rusdy Mastura mengucapkan terima kasih kepada Mabes Polri yang telah memberikan dukungan perbaikan Stadion Gawalise untuk kebutuhan olahraga, termasuk kebutuhan di Liga II Indonesia.

Menurutnya, perbaikan ini merupakan langkah nyata membangkitkan kembali gairah sepakbola Indonesia serta memberikan keamanan bagi penonton/supporter.

Selanjutnya Ia menuturkan bahwa masyarakat Sulawesi Tengah adalah pecinta sepakbola dan perbaikan Stadion Gawalise merupakan permintaan masyarakat.

“Kami bermain bola tidak cari menang tapi bermain cantik seperti Barcelona, fokus pada bola-bola pendek,”katanya.

Terakhir, Ia memerintahkan Plt Kadis Cikasda untuk meningkatkan koordinasi guna menindaklanjuti arahan Presiden RI.

Biro Adm Pimpinan

BK Bagian Dari Sulteng, Gubernur Mendukung Pelantikan Pengutusan Pendeta Teritori Indonesia

Gubernur H.Rusdy Mastura, AIFO didampingi Pj Sekda Dr.H.Rudi Dewanto,SE,MM menerima kunjungan silaturahmi Komandan Divisi Bala Keselamatan Palu Raya Mayor Spener Tetenaung beserta rombongan, bertempat diruangan kerja gubernur, pada Rabu (4/1).

Pada kunjungan tersebut, Komandan Divisi Balai Keselamatan Palu Raya Mayor Spener Tetenaung membahas berbagai program Bala Keselamatan, khususnya Pelantikan Pengutusan Pendeta Teritori Indonesia yang dipusatkan di Provinsi Sulawesi Tengah.

Ia pun berharap Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah memberikan dukungan guna menyukseskan acara yang dimaksud.

Merespon itu, Gubernur H.Rusdy Mastura menyambut baik atas pelaksanaan Pelantikan Pengutusan Pendeta Teritori Indonesia, dimana Provinsi Sulawesi Tengah mendapatkan kepercayaan sebagai tuan rumah.

Diakuinya, Bala Keselamatan (BK) merupakan bagian dari Sulawesi Tengah dan Ia berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan acara pada Juni 2023.

Biro Adm Pimpinan

Gubernur Terima Audiensi Ketua PW Muhammadyah Sulawesi Tengah.

Palu – Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura, menerima Audiensi Ketua PW Muhammadyah Sulawesi Tengah Hadie Sutjipto bersama Pengurus. Bertempat, di Ruang Kerja Gubernur. Rabu, (4/1/2023)

Pada kesempatan itu, Hadie Sutjipto selaku Ketua PW Muhammadyah Sulawesi Tengah menyampaikan rencana pelaksanaan Musyawarah Wilayah Ke -13 Muhammadiyah Sulawesi Tengah akan dilaksanakan pada 14 s/d 15 Januari 2023 di Luwuk, Kabupaten Banggai.

Selanjutnya, Hadie Sutjipto menjelaskan, tema Musyawarah Wilayah Ke-13 Muhammadyah Sulawesi Tengah yakni ; ” Memajukan Sulawesi Tengah, Mencerahkan Indonesia”.

Untuk itu, PW Muhammadyah Sulawesi Tengah akan terus memberikan dukungan kepada Gubernur dalam mewujudkan suksesnya Visi dan Misi Gubernur dan Wakil Gubernur serta ikut mensukseskan seluruh program – program pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.

Sementara, Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura menyampaikan bahwa Muhammadyah merupakan organisasi besar Islam di Sulawesi Tengah yang diharapkan dapat memberikan pembinaan umat dalam memajukan ekonomi masayarakat dan berperan untuk ikut mensosialisasikan penurunan angka Stunting.

Selanjutnya, Gubernur Rusdy Mastura menyampaikan beberapa kemajuan yang telah dicapai dalam kepemimpinananya seperti ; keberhasilan pemerintah dalam meningkatkan Fiskal Daerah melalui peningkatan PAD, yang sebelumnya sebesar 900 M meningkat menjadi 1,5 Triliun Tahun 2022 dan direncanakan meningkat Tahun 2023 mencapai 1,71 Triliun.

“Peningkatan Fiskal Daerah menjadi hal yang sangat Penting karena peningkatan Anggaran dapat memberikan dampak terhadap keberhasilan Pembangunan daerah.” Jelas Rusdy Mastura

Selanjutnya, Gubernur menyampaikan bahwa tata kelola pemerintahan kita sangat baik melalui Peningkatan Nilai SAKIP dari Nilai B Tahun 2022 mencapai Nilai BB serta pertumbuhan pembangunan Sulawesi Tengah sangat tinggi yakni, sebesar 19,13 % Y to Y dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sulawesi Tengah sangat baik yakni, sebesar 70, 28%.

Tingkat Investasi Sulawesi Tengah nomor 2 terbesar di Indonesia mencapai 200 Triliun, dan diharapkan Investasi tersebut dapat memberikan dampak terhadap peningkatan pembangunan, kesejahtraan masyarakat, meningkatkan lapangan pekerjaan dan meningkatkan Fiskal Daerah.

Penanganan Covid-19 di Sulawesi Tengah sangat baik. demikian juga penanganan Infalasi Daerah sangat baik dan mendapat Apresiasi dari Pemerintah Pusat.

Terakhir, Gubernur berharap kiranya Musyawarah Muhammadyah Sulawesi Tengah Ke- 13, dapat berjalan baik dan menghasilkan kebijakan-kebijakan yang strategis untuk memajukan Sulawesi Tengah dan Mencerahkan Indonesia.

“Saya harus mendorong adanya loncatan pembangunan di Sulawesi Tengah utamanya dari sisi SDM dan Pengelolaan SDA yang memberikan dampak terhadap pembangunan Sulawesi Tengah dan meningkatkan kesejahtraan masyatakat.” Ujar beliau

Sumber : Biro Administrasi Pimpinan.

Gubernur : Pembinaan Sepakbola Dimulai Sejak Usia Dini

Gubernur H.Rusdy Mastura,AIFO menerima audience Ketua PSSI Provinsi Sulawesi Barat Dr.H.Agus Ambo Djiwa, bertempat diruangan kerjanya, pada Rabu (4/1).

Turut hadir Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra Dr.Rohani Mastura, Direktur PT Persipal Ronny Tanusaputra, Waket DPRD Prov Sulteng Muharram Nurdin dan Sudirman Zuhdi.

Kesempatan itu, Ketua PSSI Sulawesi Barat H.Agus Ambo Djiwa menyampaikan tujuan kedatangannya dalam rangka silaturahmi sekaligus membahas program-program sepakbola, diantaranya program pembinaan pemain muda.

Menanggapi itu, Gubernur H.Rusdy Mastura mengapresiasi kinerja PSSI Provinsi Sulawesi Barat.

Menurutnya, untuk melahirkan pemain berbakat maka pembinaan dan pelatihan sepakbola dimulai sejak usia dini.

Terakhir, Ia berkomitmen mendukung dan menjadwalkan latihan tanding antara PSSI Sulbar dan PT.Persipal.

Biro Adm Pimpinan

Sidak di OPD, Pj Sekda Absen Satu Persatu ASN

Hari pertama masuk kerja di Tahun 2023, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melakukan sidak, pada Senin (2/1).

Tim sidak dibagi beberapa kelompok, salah satunya dipimpin langsung Pj Sekda Dr.H.Rudi Dewanto,SE,MM dengan menyasar berbagai OPD, meliputi :Dinas Kesehatan, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindag, Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Perkebunan dan Peternakan, Dinas Nakertrans, Dinas Perhubungan, Dinas P2KB, Dinas Kominfo dan Persandian, Badan Kesbangpol, Bappeda, Dinas P3A serta Dinas Pendidikan.

Setiba di OPD tersebut di atas, Pj Sekda langsung mengabsen satu persatu kehadiran ASN.

Turut mendampingi Sekretaris PolPP Keong Makalalag,S.Sos,M.Si dan Kabid Pengembangan Karir Rizal Mustakim.

Kesempatan itu, Pj Sekda Dr.Rudi Dewanto menyampaikan tujuan dilakukan sidak untuk mengecek langsung tingkat kehadiran ASN sekaligus silaturahmi di awal tahun.

Guna meningkatkan kedisiplinan ASN, Ia berharap OPD dapat memulai aktivitasnya dengan melaksanakan apel pagi setiap hari Senin sesuai SE Gubernur Sulteng nomor 019.1/2843/Ro.Adpim.

Selain itu, ASN diharapkan dapat mematuhi PP no 94 tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.

“Apel pagi merupakan langkah awal untuk melaksanakan tugas selanjutnya,”katanya.

Selanjutnya, Beliau berpesan agar kasub kepegawai di OPD menindaklanjuti hasil sidak dengan menyurat ke BKD untuk menjadi bahan laporan ke pimpinan.

Lebih lanjut Ia menekankan agar Kepala OPD mempertimbangkan hak-hak pegawai apabila ditemukan ASN yang kurang disiplin dan lebih memprioritaskan ASN yang disiplin.

Kemudian disampaikan bahwa Kemendagri telah menerbitkan Inmendagri no 53 tahun 2022 terkait Pemberhentian PPKM, untuk itu Ia berharap program-program pemerintahan dan pembangunan ke depan dapat lebih optimal.

“Selamat tahun baru 2023, semoga kita semua diberikan kesehatan dan semangat untuk menuju Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera dan lebih maju,”tutup Pj Sekda meneruskan pesan Gubernur H.Rusdy Mastura.

Sebelum melakukan sidak, Pj Sekda memimpin Apel Pagi Lingkup Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tengah.

Biro Adm Pimpinan

Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra Tutup Secara Resmi Pesta Rakyat Tondo.

Palu, Sulawesi Tengah – Gubernur Sulawesi Tengah diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Dr. Rohani Mastura, M.Si. Menutup Secara Resmi Pesta Rakyat Tondo. Sabtu, (31/12/2022)

Sebelum membacakan sambutan tertulis Gubernur, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra Rohani Mastura, terlebih dahulu menyampaikan salam hangat dari Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura kepada masyarakat Sulawesi Tengah secara khusus masyarakat Tondo yang berbahagia dengan melaksanakan Pesta Rakyat.

Pada kesempatan itu, Rohani Mastura menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada panitia yang melaksanakan Pesta Rakyat sebagai sarana untuk menjalin silahturahmi diantara masyarakat dan diharapkan kepada masyarakat agar melaksanakan kegiatan-kegiatan yang positif dalam meningkatkan silaturahmi antar masyarakat.

Selanjutnya, ia juga menyampaikan harapannya, agar masyarakat dapat terus melestarikan budaya yang selama ini hidup dan berkembang. karena budaya tersebut lahir dan berkembang untuk menjalin kebersamaan dan kekerabatan ditengah tengah masyarakat terus terjaga dengan baik dan terus lestari dipertahankan dan dilaksanakan.

Terakhir, Rohani Mastura meminta masyarakat, agar dipenghujung Tahun 2022 terus bersyukur terhadap apa yang sudah dilalui dan mejalani Tahun 2023 kedepan dengan penuh harapan dan optimisme dengan penuh rasa syukur dan pengharapan kepada Allah SWT, dan juga pelaksanaan Pesta Rakyat dapat menjaga kedamaian. Persatuan dan kebersamaan.

Pada kesempatan itu, Staf Ahli Gubernur Rohani Mastura mewakili Gubernur menyerahkan  Hadiah Bantuan Gubernur berupa 1 Unit Motor Listrik kepada pemenang Lomba.

Kegiatan Pesta Rakyat Tondo dihadiri Anggota DPRD Kota Palu dan Pemerintah Kota Palu.

Sumber : Biro Administrasi Pimpinan