Palu, Sulawesi Tengah – Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melalui Dinas Koperasi dan UMKM Prov. Sulteng mengadakan Rapat Penyaringan UMKM. Bertempat, di UPT Balai Pelatihan, Dinas Koperasi dan UKM Prov. Sulteng, Jl. Kartini No. 17 Palu. Kamis (9/2/2023).
Rapat ini merupakan langkah awal persiapan Prov. Sulteng sebagai tuan rumah penyelenggara kegiatan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) Tahun 2023.
Bangga Buatan Indonesia (BBI) adalah gerakan nasional yang diluncurkan oleh Presiden RI Joko Widodo pada 14 Mei 2020 yang bertujuan agar masyarakat Indonesia mencintai dan menggunakan karya anak bangsa, utamanya produk UMKM lokal.
Rapat ini mengundang sejumlah OPD dan Perbankan Prov. Sulteng yang mempunyai UMKM/IKM Binaan sesuai sektornya masing-masing diantaranya yaitu Dinas Perindag, Dinas Kehutanan, Dinas P3A, Dinas Kelautan dan Perikanan, Bank Mandiri, BRI serta BNI cabang Palu.
Pada rapat ini tiap-tiap perwakilan OPD diarahkan untuk mendaftarkan UMKM/IKM Binaan sesuai sektornya masing-masing agar dapat ikut serta dalam kegiatan Gerakan Nasional BBI dan BBWI. Pendaftarannya dilakukan dengan mengisi Google Form (Gform) yang sudah diberikan
Plt. Kepala Dinas Koperasi dan UMKM yang diwakili oleh Sekertaris Dinas Imran menjelaskan rapat ini merupakan salah satu implementasi dari Perpres No. 2 Tahun 2022 Tentang Pengembangan Kewirausahaan.
“Perpres ini tadi tidak bisa hanya dilakukan oleh Dinas Koperasi dan UMKM sendiri tapi juga harus melibatkan seluruh (OPD) karena UMKM itu miliknya sektor”. Kata Imran Sekdis Koperasi dan UMKM Prov. Sulteng.
Lebih lanjut, ia menyampaikan ada 2 tujuan dari rapat ini, yaitu tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang. Dalam jangka pendek rapat ini bertujuan untuk mengetahui UMKM yang dianggap mampu bersaing dengan UMKM lain di kegiatan BBI nantinya.
Sedangkan tujuan jangka panjangnya UMKM yang telah terdaftar akan diberikan pendampingan lebih lanjut agar bisa lolos kurasi kedepannya, selain itu penggunaan Gform bisa menjadi proyek perubahan atau inovasi dalam pelayanan Dinas Koperasi dan UMKM Prov. Sulteng.
“Artinya kan memang secara jangka panjangnya ini terkait dengan pemberdayaan atau pengembangan UMKM termasuk juga Koperasi kedepannya.” Ucap Imran Sekdis Koperasi dan UMKM Prov. Sulteng.
Turut hadir : Disperindag Prov. Sulteng, Disnakertrans Prov. Sulteng, DP3A Prov. Sulteng, Dinas Pangan Prov. Sulteng, Dishut Prov. Sulteng, Dinsos Prov. Sulteng, Dispar Prov. Sulteng, Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. Sulteng, Dinas Koperasi dan UMKM Prov. Sulteng, BRI Cabang Palu, Bank Mandiri Cabang Palu, BNI Cabang Palu, BPD Sulteng.
Sumber : Humas Pemprov. Sulteng
Leave A Comment